Mon, 02 Dec 2024 Jam

Email: lppm@unri.ac.id   |   lppmuniv.riau@gmail.com

Apresiasi Untuk Membangun UNRI

Andriki Saputra2 October 20235min402

News. Dalam rangka Milad ke-61, Universitas Riau (UNRI) laksanakan Malam Penganugerahan dan Temu Alumni, Senin (2/10/2023) di Aryaduta Hotel Pekanbaru. Rektor UNRI Prof Dr Sri Indarti SE MSi pada kegiatan ini, menyampaikan Milad adalah memperingati hari lahir tentu yang perlu kita ingat siapa yang melahirkan kita dan membesarkan kita, jadi kita bisa besar hari ini adalah juga kotribusi para pendahulu UNRI yang telah menanamkan suatu kekuatan dan pondasi UNRI.

“Besarnya UNRI hari ini, merupakan atas jasa-jasa para pendahulu yang membesarkan UNRI secara bersama-sama. Pada usia UNRI saat ini, kita berharap capaian masa kejayaan yang dilahirkan para peneliti, dosen yang pada hari ini diberikan anugerah yang berjasa buat UNRI. Mari kita peringati Milad ini dengan rasa syukur untuk UNRI yang gemilang dan cemerlang,” tuturnya.

Pada Malam Penganugerahan Bagi Dosen UNRI Tahun 2023, Prof Dr Mubarak MSi Ketua Lembaga Peneliti dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM) UNRI, menyampaikan Kegiatan penganugerahan ini dirangkai dengan beberapa kegiatan, diantaranya launching “Satu UNRI” Sistem Informasi Universitas Riau, yang merupakan program untuk menintegrasikan sistem yang ada di UNRI

Sistem informasi tersebut merupakan luaran dari penelitian dosen UNRI melalui LPPM UNRI, oleh Ketua Tim Dr Ibnu Daqiqil. Selanjutnya rangkaian kegiatan penganugerahan kepada seluruh dosen UNRI yang telah memberikan kontribusi atas kemajuan UNRI. “Perlu kami sampaikan, dosen yang menerima anugerah pada malam ini (2/10/2023-red) merupakan hasil penilaian Tim dengan semangat pemerataan. Dosen hanya menerima satu anugerah dari kategori yang ada, apabila dosen yang dimaksud juga layak menerima anugerah dikategori lainnya,” jelas Mubarak.

“Hal tersebut kita dilakukan untuk memberikan kesempatan bagi dosen lain untuk dapat memotivasi untuk melakukan kegiatan penelitian dan pengabdian,” jelas Guru Besar bidang Perikanan dan Kelautan ini menerangkan. Ada 5 kategori penganugerahan yang di berikan pada tahun ini, diantaranya adalah Profesor Produktif Bidang, Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat, Dosen Muda Berprestasi, Dosen dengan Peringkat Tinggi SINTA, Dosen dengan H-Indeks Tinggi di Scopus, dan Dosen dengan Riset/pengabdian yang telah Komersial.

Selanjutnya agenda Ketiga, dalah UNRI juga akan memberikan penghargaan kepada Program Studi (Prodi) yang berakreditasi unggul dan juga fakultas yang memiliki Prodi Unggul. Malam penganugerahan ini merupakan sebagai bentuk apresiasi UNRI bagi dosen peneliti pengabdi kepada masyarakat. LPPM UNRI memiliki peran sebagai lembaga yang berfungsi memfasilitasi apresiasi tersebut, sehingga berperan sebagai support sistem bagi dosen dalam meningkatkan produktifitas dalam penelitian dan pengabdian. (ed: rion: foto: ist) ***

Photo Dokumentasi:


Tentang Kami

LPPM Universitas Riau adalah suatu lembaga dilingkungan Universitas Riau yang mengelola bidang penelitian/riset, pengabdian, publikasi, kukerta, kerjasama bidang penelitian/riset dan pengabdian serta luaranya.


lppm@unri.ac.id

(0761) 588156



Lokasi Kami

Gedung LPPM Universitas Riau
Kampus Bina Widya, Panam
Jl. HR Soebrantas Km. 12,5 Pekanbaru, Riau, Indonesia – 28293


Dapatkan Info