Sat, 28 Dec 2024 Jam

Email: lppm@unri.ac.id   |   lppmuniv.riau@gmail.com

Rekrutmen Reviewer Internal Penelitian dan Pengabdian Universitas Riau Tahun 2021

Andriki Saputra30 December 20203min458

PENGUMUMAN
Nomor: B/3124/UN19.5.1.3/ PT.01.00/2020

TENTANG:
REKRUTMEN REVIEWER INTERNAL PENELITIAN DAN PENGABDIAN
UNIVERSITAS RIAU TAHUN 2021

Berdasarkan Permenristekdikti nomor 69 tahun 2016 tentang pedoman pembentukan komite penilaian dan/atau reviewer dan tatacara pelaksanaan penilaian penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, maka LPPM Universitas Riau bermaksud melaksanakan rekrutmen reviewer internal tahun 2021 dengan menerima permohonan dari dosen Universitas Riau yang memenuhi persyaratan sebagai berikut:

  1. Mempunyai tanggungjawab, berintegritas, jujur, mematuhi kode etik reviewer, dan sanggup melaksanakan tugas-tugas sebagai reviewer;
  2. Berpendidikan minimal Doktor;
  3. Mempunyai jabatan fungsional minimal Lektor Kepala;
  4. Berpengalaman dalam bidang penelitian/pengabdian sedikitnya pernah dua kali sebagai ketua pada penelitian berskala nasional dan atau pernah mendapatkan penelitian berskala internasional;
  5. Berpengalaman dalam publikasi ilmiah pada jurnal internasional dan atau nasional terakreditasi sebagai penulis utama (first author) atau penulis korespondensi (corresponding author);
  6. Berpengalaman sebagai pemakalah dalam seminar ilmiah internasional dan atau seminar ilmiah nasional; dan
  7. Diutamakan pendaftar yang memiliki h-index dari lembaga pengindeks internasional yang bereputasi, berpengalaman dalam penulisan bahan ajar dan mempunyai Kekayaan Intelektual (KI).

Tatacara pendaftaran sebagai berikut:

  1. Mengisi formulir dan unggah berkas secara online pada tautan berikut:
    a. Penelitian: http://my.unri.ac.id/rekrutmenreviewerunri2021
    b. Pengabdian: http://my.unri.ac.id/rekrutmenreviewerpengabdianunri2021
  2. Pendaftaran secara online paling lambat tanggal 8 Januari 2021.

Demikian disampaikan, atas perhatiannya diucapkan terimakasih.

Dokumen terkait: Pengumuman Nomor: B/3124/UN19.5.1.3/ PT.01.00/2020


Tentang Kami

LPPM Universitas Riau adalah suatu lembaga dilingkungan Universitas Riau yang mengelola bidang penelitian/riset, pengabdian, publikasi, kukerta, kerjasama bidang penelitian/riset dan pengabdian serta luaranya.


lppm@unri.ac.id

(0761) 588156



Lokasi Kami

Gedung LPPM Universitas Riau
Kampus Bina Widya, Panam
Jl. HR Soebrantas Km. 12,5 Pekanbaru, Riau, Indonesia – 28293


Dapatkan Info